Camat Lubuk Begalung Tanamkan Semangat Siaga Bencana pada Upacara di MTsN 4 Kota Padang
Padang, Humas — Kegiatan Upacara Bendera kembali digelar di MTsN 4 Kota Padang, Senin (27/10/2025), bertempat di lapangan serbaguna madrasah. Upacara berlangsung khidmat dan tertib, diikuti oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, serta peserta didik.
Petugas upacara kali ini diamanahkan kepada OSIM MTsN 4 Kota Padang yang tampil kompak dan disiplin dalam menjalankan tugasnya. Kinerja maksimal para petugas mendapat apresiasi dari seluruh peserta upacara.
Yang menjadikan kegiatan ini istimewa, Camat Lubuk Begalung, Nofriandi Amir, bertindak sebagai pembina upacara. Kehadiran beliau merupakan bentuk kolaborasi antara pemerintah kecamatan dengan madrasah sekaligus sarana sosialisasi Program Unggulan (Progul) Pemerintah Kota Padang kepada warga madrasah.
Dalam amanatnya yang bertema “Edukasi Mitigasi Bencana”, Pak Andi, sapaan akrab Nofriandi Amir, menyampaikan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana dengan cara yang interaktif dan menyenangkan. Ia mengawali penyampaiannya dengan mengajak siswa bernyanyi bersama lagu “Kalau Ada Gempa” sebagai media pembelajaran mitigasi bencana.
Beliau menjelaskan bahwa Kota Padang merupakan daerah rawan gempa bumi yang berpotensi tsunami. Tercatat lebih dari 200.000 warga tinggal di zona merah tsunami, mencakup 55 kelurahan dan 8 kecamatan, termasuk wilayah sekitar MTsN 4 Kota Padang.
Untuk meningkatkan kesiapsiagaan masyarakat, Pak Andi juga menginformasikan bahwa pada 5 November 2025 mendatang akan digelar Simulasi Besar Menghadapi Gempa Bumi dan Potensi Tsunami secara serentak di Kota Padang.
“Ananda jangan terkejut jika mendengar sirine pada pukul 10.00 WIB. Itu pertanda dimulainya simulasi. Seluruh jalan akan ditutup, kendaraan berhenti, dan kita yang berada di madrasah harus segera bergerak menuju jalur evakuasi yang telah ditentukan,” jelasnya.
Simulasi tersebut akan berlangsung sekitar satu jam dan diharapkan menjadi ajang latihan nyata bagi masyarakat dalam menghadapi kemungkinan bencana.
Kegiatan upacara diakhiri dengan doa bersama dan sesi foto antara pihak madrasah dengan Camat Lubuk Begalung. Kepala MTsN 4 Kota Padang menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas perhatian serta kehadiran Pak Camat. Beliau berharap kerja sama positif antara madrasah dan pemerintah daerah terus terjalin dalam membentuk generasi tangguh, cerdas, dan peduli lingkungan.
Humas MTsN 4 Kota Padang








